Thursday, July 28, 2016

Trial IELTS

Kemarin ikut trial test IELTS. Hal ini merupakan hal baru bagi saya karena saya belum pernah mengikuti test IELTS, kalau TOEFL sudah pernah meskipun hanya ITP. Sayangnya pada trial kemarin tidak termasuk sesi speaking, padahal sejujurnya sesi itu yang saya tunggu karena satu-satunya sesi yang tidak bisa dipelajari sendiri adalah sesi itu. Tes kemarin mencakup listening, reading, dan writing.Tes IELTS ini terasa lebih aplikatif dari TOEFL karena lebih mengarah ke praktek langsung penggunaan ilmu bahasa inggris yang kita miliki. Sudah tidak ada lagi test teori semacam grammar dan vocabulary. Keduanya sudah tertuang dalam sesi writing.

Wednesday, July 20, 2016

Face and Body Product

Pagi ini mood agak berantakan gara-gara lagi-lagi jalan di dekat pertigaan macet. Like, really? It's third day already since the school has started. Why does it still so crowded? Is that really the student's parents? I can't truly understand it. Because of that crazy jam, I should take another route which is farther. It does less crowded, but still, there are a lot of insane motor cycle driver  and those super-annoying-angkot topped with its short-minded passengers. I've never thought that a commute to my working place could be this challenging. Inhale... Exhale...

Tuesday, July 19, 2016

Zinnia

Selamat pagii. Tadi saat berangkat saya sempat terdisorientasi waktu gara-gara pertigaan dekat sekolah macet. Saya sempat berpikir, ih macet banget, padahal saya berangkat sedikit lebih pagi dari biasanya, oh iya mungkin gara-gara ini hari Senin. Kemudian tersadar, lah.. ini kan hari Selasa. Kemarin juga udah ngantor. Ha ha..Terlalu konsetrasi mikirin jemuran kali ya. Kemarin merupakan hari pertama masuk sekolah bagi sebagian besar sekolah. Dan ada surat edaran dari Kemendiknas untuk instansi dan perusahaan supaya memberikan pemakluman pada pegawainya yang telat karena mengantarkan anak ke sekolah. Katanya, tujuan dari himbauan ini agar para orang tua dapat memberikan dukungan pada anak di hari pertama sekolah dan dapat mengenal guru serta lingkungan belajar anak.

Monday, July 18, 2016

Weekend Recap

Hello, how is your weekend going? Saya menghabiskan akhir minggu dengan berkunjung ke tempat saudara. Hari Sabtu ke tempat pakdhe di Serang, hari Minggu ke rumah pakdhe di Bogor. Ternyata pada hari Sabtu itu ada acara arisan keluarga budhe di pantai Anyer, jadi kami diajak ikut kesana juga. Perjalanan Cbinong-Serang kurang lebih 2 jam. Tapi kemarin kami sempat salah jalan sehingga perlu waktu lebih lama. Tiba di Serang sudah hampir setengah 12. jam 12 kurnag kami berngkat ke pantai Anyer. Kurang lebih 1 setengah jam perjalanan dengan supir yang sangat ngebut. Yep, pakdhe saya mengemudikan mobil dengan sangat kencang. Seisi mobil tidak ada yang bisa tidur karena was was, he he he. Sayang sekali kemarin ada satu orang sepupu yang tidak ada karena sedang berlibur setelah wisuda. Jadi kami bertujuh saja berhimpit-himpit di dalam mobil.

Friday, July 15, 2016

SS

Hai hai, selamat pagi!Sudah minum kopi belum? Lima hari ini saya rutin minum kopi. Hari-hari sebelumnya juga sering sih minum kopi, tapi tidka rutin setiap pagi. Saya suka kopi mungkin karena terpengaruh oleh ibu saya yang memang selalu minum kopi setiap hari. Saya senang minum kopi hitam atau istilahnya kopi tubruk, tapi kalau untuk di kantor, lebih praktis kalau minum kopi instan. Selain itu, saya juga ga jago-jago amat sih ngeracik kopi sendiri. He he he. Jadi, kopi instan masih jadi pilihan utama. Kopi instan yang saya sukai adalah Javabica varian Classic Roast. Aromanya oh so heavenly dan rasanya juga enak banget. Menurut saya seperti ada coklatnya. Tapi ketika baca di ingredients listnya, ga ada coklatnya loh. Sayangnya brand yang saya sukai ini tidak tersedia di setiap supermaket atau retailer. Di kerfur mall dekat kantor pun ga ada. Yang saya tau saat ini brand Javabica ini ada di Giant Botani Square, Bogor. Jadi tiap ke sana saya pasti borong kopi ini.

Wednesday, July 13, 2016

Spending Time

Selamat pagi! Sejak kemarin saya berhasil bikin sarapan untuk dimakan di kantor. Sayang belum sempet masakin D. Sarapan yang saya buat sederhana saja, microwaved scramble egg. Kemarin saya buat dengan tambahan garam, bawang putih, cabai kering, dan bawang merah. Hari saya tidak menggunakan bawang putih dan bawang merah karena tidak ingin buang waktu untuk mengupas dan mengiris, jadi saya hanya menggunakan garam, mix herbs, dan cabai kering. Saya juga menggunakan olive oil untuk melapisi mug (sebenarnya lebih tepat disebut botol) supaya tidak lengket. Oh iya, pada kedua resep itu saya juga menambahkan susu cair. Alhamdulillah dua-duanya terasa enak. He he he. Sebagai orang yang tidak suka masak, saya sering merasa terkejut setiap hasil masakan saya terasa enak.

Tuesday, July 12, 2016

Lebaran

Assalamualaykum. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1437 H. Mohon maaf lahir dan bathin. Lebaran belum ada seminggu dan sudah masuk kerja, luar biasa. Tapi kantor sudah lumayan ramai loh. Saya sendiri mengambil cuti di depan, lebih dari satu minggu sebelum puasa. Jadi lamaan puasanya selama di kampung halaman. Perjalanan mudik kami alhamdulillah lancar. Pesawat dari Soeta ke Juanda, disambung uber ke rumah kaka ipar. Kami menginap di Surabaya selama dua malam. Selain ke rumah kakak ipar, kami juga berkunjung ke rumah saudara-saudara yang ada di Surabaya. Dan tentu saja sempat berjalan-jalan di sana.